SAROLANGUN - Sejumlah warga binaan dan Jajaran petugas pemasyarakatan Lapas Kelas IIB Sarolangun menggelar doa bersama untuk korban kebakaran Lapas Kelas I Tanggerang, Sabtu (11/9/2021), sebagai ungkapan dukacita atas peristiwa kebakaran di Lapas Kelas I Tangerang. Kalapas Kelas IIB Sarolangun Irwan menyampaikan, pihaknya bersama warga binaan turut berdukacita atas kebakaran yang menewaskan 44 warga binaan. "Terkait bencana yang terjadi di Lapas Tangerang, seluruh jajaran beserta seluruh warga binaan melakukan doa dan zikir bersama." ujarnya.


Kejadian kebakaran di Lapas kelas I Tangerang yang menelan korban jiwa yang tidak sedikit dari Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), menjadi duka bagi semua khususnya di Lapas dan Rutan seluruh Indonesia, tak terkecuali di Lapas Kelas IIB Sarolangun sendiri.


Salah satu warga binaan, SW juga merasakan kesedihan atas musibah kebakaran tersebut. Ia mengatakan memberikan doa yang terbaik untuk para korban.


“Kami keluarga besar warga binaan Lapas Sarolangun turut bela sungkawa atas kejadian yang menimpa korban kebakaran di Lapas Tangerang. Kami berikan doa yang terbaik semoga kejadian seperti ini tidak terjadi lagi dan teman-teman WBP juga bisa menyelesaikan pidananya dengan aman,” ujarnya.


Sementara itu untuk mengantisipasi terjadinya peristiwa serupa Lapas Kelas IIB Sarolangun juga telah melakukan pengecekan kelayakan dan kelaikan Alat Pemadam Api Ringan ( APAR) yang ada di area Lapas seperti dapur, Pos Komandan jaga dan Blok Hunian.


Sebelumnya pengecekan instalasi jaringan listrik juga telah dilaksanakan secara rutin serta tindak lanjut atas hasil temuan seperti kabel atau viting yang rusak telah diganti. Segenap jajaran Lapas Sarolangun berharap keadaan Lapas selalu dalam kondisi aman dan tidak terjadi bencana bencana apapun termasuk kebakaran. (DOK/FOTO : HUMAS)








Petugas dan WBP Lapas Kelas IIB Sarolangun Gelar Doa Bersama Atas Korban Musibah Kebakaran Lapas Kelas I Tangerang


SAROLANGUN - Sejumlah warga binaan dan Jajaran petugas pemasyarakatan Lapas Kelas IIB Sarolangun menggelar doa bersama untuk korban kebakaran Lapas Kelas I Tanggerang, Sabtu (11/9/2021), sebagai ungkapan dukacita atas peristiwa kebakaran di Lapas Kelas I Tangerang. Kalapas Kelas IIB Sarolangun Irwan menyampaikan, pihaknya bersama warga binaan turut berdukacita atas kebakaran yang menewaskan 44 warga binaan. "Terkait bencana yang terjadi di Lapas Tangerang, seluruh jajaran beserta seluruh warga binaan melakukan doa dan zikir bersama." ujarnya.


Kejadian kebakaran di Lapas kelas I Tangerang yang menelan korban jiwa yang tidak sedikit dari Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), menjadi duka bagi semua khususnya di Lapas dan Rutan seluruh Indonesia, tak terkecuali di Lapas Kelas IIB Sarolangun sendiri.


Salah satu warga binaan, SW juga merasakan kesedihan atas musibah kebakaran tersebut. Ia mengatakan memberikan doa yang terbaik untuk para korban.


“Kami keluarga besar warga binaan Lapas Sarolangun turut bela sungkawa atas kejadian yang menimpa korban kebakaran di Lapas Tangerang. Kami berikan doa yang terbaik semoga kejadian seperti ini tidak terjadi lagi dan teman-teman WBP juga bisa menyelesaikan pidananya dengan aman,” ujarnya.


Sementara itu untuk mengantisipasi terjadinya peristiwa serupa Lapas Kelas IIB Sarolangun juga telah melakukan pengecekan kelayakan dan kelaikan Alat Pemadam Api Ringan ( APAR) yang ada di area Lapas seperti dapur, Pos Komandan jaga dan Blok Hunian.


Sebelumnya pengecekan instalasi jaringan listrik juga telah dilaksanakan secara rutin serta tindak lanjut atas hasil temuan seperti kabel atau viting yang rusak telah diganti. Segenap jajaran Lapas Sarolangun berharap keadaan Lapas selalu dalam kondisi aman dan tidak terjadi bencana bencana apapun termasuk kebakaran. (DOK/FOTO : HUMAS)








Langganan Berita via Email